Noda pada pakaian akan sangat mengganggu penampilan, apalagi jika pakaian tersebut merupakan baju kesayanganmu. Tentu kamu perlu mencari cara untuk hilangkan noda menguning pada baju untuk membuat kamu semakin percaya diri. 

Terdapat beberapa faktor noda menguning pada baju, salah satunya dapat disebabkan karena terkena noda berwarna kuning seperti kunyit, krayon kuning, dan lain sebagainya. Faktor lainnya dapat disebabkan karena pakaian tersebut telah termakan usia. 

Kelembaban juga dapat mempengaruhi noda menguning pada pakaian kamu, sehingga meletakkan pakaian di dalam lemari perlu diperhatikan agar seluruh pakaianmu tetap bersih tanpa noda apapun.

Simak Cara Hilangkan Noda Menguning pada Pakaian Berikut ini

1. Menggunakan Bahan Pengembang Kue

Hilangkan Noda Menguning

Sumber gambar: Unsplash

Bahan-bahan untuk membuat kue dapat dijadikan sebagai salah satu solusi terbaik menghilangkan noda menguning pada pakaian, salah satunya soda kue. Soda kue memang sudah dikenal ampuh untuk menghilangkan noda membandel pada jenis kain terutama untuk barang ataupun baju berwarna putih.

Kamu juga bisa loh menggunakan soda kue untuk menghilangkan noda menguning pada pakaian berwarna lain. Langkahnya pun cukup mudah, yaitu dengan mencampurkan baking soda dengan air hangat, lalu campurkan ke dalam ember berisi air. Kemudian rendam pakaian selama beberapa jam. 

2. Manfaatkan Pembersih Cat Kuku

Kutek remover tidak hanya membantu membersihkan cat kuku saja, tetapi dapat kamu manfaatkan juga untuk membersihkan noda menguning pada pakaianmu. Caranya cukup mudah, yaitu siapkan satu botol aseton dan larutkan ke dalam larutan air. 

Lalu celupkan kain atau kapas kedalam larutan tersebut, dan gosok permukaan yang terkena noda secara perlahan. Lakukan dengan cara men-totol kain, ulangi proses tersebut hingga noda menguning hilang.

3. Gunakan Detergen dan Pemutih Pakaian

Cara yang satu ini dapat dengan mudah kamu lakukan, yaitu dengan menggunakan detergen dan pemutih pakaian untuk hilangkan noda menguning atau jenis noda apapun. Akan tetapi cara ini hanya dapat dilakukan untuk pakaian berwarna putih saja.

Tahapannya adalah campurkan deterjen dan cairan pemutih ke dalam wadah atau ember, lalu tambahkan air. Rendam pakaian yang terdapat noda menguning, diamkan selama kurang lebih 30 menit. Cek kembali sambil menggosoknya secara perlahan di area noda. Jika sudah, bilas hingga bersih lalu jemur baju di bawah sinar matahari.

4. Manfaatkan Bahan-bahan Alami seperti Lemon

Hilangkan Noda Menguning

Sumber gambar: Unsplash

Langkah selanjutnya untuk hilangkan noda menguning adalah kamu dapat menggunakan bahan-bahan alami seperti lemon, dimana buah ini memiliki tingkat asam yang tinggi dan dipercaya dapat menghilangkan noda pada pakaian, salah satunya adalah noda menguning.

Caranya adalah rendam pakaian dengan campuran jus lemon (sari perasan lemon) dan air hangat. Diamkan selama kurang lebih 15 hingga 30 menit. Angkat dan cuci kembali seperti biasa.

5. Menggunakan Cuka Putih

Kamu juga dapat menggunakan cuka putih sebagai cara mengatasi dan hilangkan noda menguning pada pakaianmu. Tahapannya adalah campurkan ¼ gelas perasan lemon dan ½ gelas cuka putih. Lalu siram campuran tersebut di atas area kuning tadi. Diamkan selama kurang lebih 3 jam. Setelah itu kamu dapat mencuci pakaian tersebut kembali seperti biasa. 

6. Sabun Cuci Piring dapat Jadi Solusi

Langkah terakhir dalam hilangkan noda menguning adalah dengan cara menggunakan sabun cuci piring. Sabun cuci piring juga dapat menjadi cara yang ampuh menghilangkan noda. Caranya gosok area kuning dengan sikat gigi menggunakan sabun cuci piring. Biarkan noda terangkat dengan sendirinya.

Itulah beberapa tips jitu hilangkan noda menguning pada pakaianmu. Jangan lupa untuk rutin mengganti baju dan mencuci pakaian setelah digunakan. Pastikan kamu tidak meletakan pakaian bersih di tempat yang lembab.

 

Baca juga: Merawat Mesin Laundry agar Tidak Mudah Rusak

Baca juga: Mencegah Kulit Iritasi Deterjen saat Mencuci

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube