Jasa laundry menjadi kebutuhan penting khususnya untuk pelanggan setia, binatu memberikan kemudahan dalam membersihkan pakaian atau barang lainnya. Dengan adanya kepentingan tersebut, maka pemilik bisnis berlomba-lomba memberikan pelayanan terbaik hingga mengabaikan proses merawat mesin laundry dengan baik.

Padahal proses maintenance pada mesin-mesin laundry diperlukan untuk merawat seluruh mesin agar tetap awet dan dapat digunakan untuk waktu panjang. Adanya tahapan merawat mesin secara rutin juga akan menghindari pemilik binatu mengalami masalah apabila suatu waktu mesin tidak dapat berputar dan kerusakan lainnya.

Terdapat beberapa kemungkinan yang dapat terjadi ketika mesin laundry rusak, namun salah satu penyebab utamanya adalah karena kurang memperhatikan perawatan mesin binatu secara rutin, yang pada akhirnya mesin mengalami kerusakan parah. 

Berikut Beberapa Tips Merawat Mesin Laundry untuk Penggunaan yang Lebih Lama

1. Tempat Terbaik untuk Meletakan Mesin

merawat mesin laundry

Sumber gambar: Canva

 

Langkah pertama dalam merawat mesin laundry adalah dengan cara meletakan seluruh mesin di tempat yang tepat. Hindari permukaan tidak rata karena dapat mengguncang mesin dan lambat laun mengakibatkan kerusakan. Selain itu, kamu juga perlu menghindari ruangan yang lembab dan jauhkan dari sinar matahari.

2. Membaca Manual Book dengan Teliti

Manual book atau buku panduan mesin cuci atau mesin pengering juga perlu kamu baca dan pelajari untuk penggunaan yang tepat pada mesin-mesin laundry kamu . Hal ini untuk mencegah adanya kesalahan dalam penggunaan mesin, sehingga mesin akan lebih awet.

3. Jangan Skip! Bersihkan Mesin setelah Digunakan

Langkah selanjutnya adalah membersihkan mesin-mesin laundry setelah digunakan. Terdapat banyak sekali kuman dan kotoran dari berbagai pakaian yang dicuci di mesin kamu, sehingga proses membersihkan mesin laundry menjadi hal penting yang tidak dapat kamu lewatkan. Tahapan ini juga dapat kamu jalankan dengan sederhana menggunakan kain lap atau menggunakan fitur mesin ‘clean tub’.

4. Menggunakan Deterjen Berkualitas

merawat mesin laundry

Sumber gambar: Canva

Penggunaan sabun untuk mencuci pakaian juga tak kalah penting untuk diperhatikan karena dapat mempengaruhi proses merawat mesin laundry, kamu perlu menggunakan deterjen khusus untuk mencuci pakaian-pakaian pelanggan. Pilih deterjen dan pelembut pakaian yang aman bagi semua jenis kain dan belilah produk berkualitas.

Kamu tak perlu khawatir karena barang berkualitas belum tentu mahal, kamu dapat membelinya langsung di agen khusus menjual produk-produk perlengkapan laundry. Harganya akan jauh lebih murah apalagi jika kamu berlangganan.

5. Menggunakan Mesin sesuai Kapasitas

Kapasitas mesin laundry rata-rata diatas 10 Kg dengan tabung besar, meskipun begitu, penggunaannya juga tidak boleh melebihi kapasitas yang sudah ditentukan. Hal ini dilakukan untuk menjaga mesin agar tetap awet dan pakaian pelanggan tetap bersih secara maksimal.

6. Melakukan Maintenance Lebih Mudah dengan Aplikasi

Langkah selanjutnya dalam merawat mesin laundry adalah jangan melewatkan proses maintenance secara rutin untuk menghindari adanya kemungkinan mesin rusak, khususnya di bagian-bagian mesin yang tak terlihat. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari masalah pada mesin yang lebih besar.

Untuk melakukan proses maintenance, kamu dapat menggunakan software laundry yang telah dilengkapi dengan fitur untuk mengetahui berapa kali mesin berputar. Sehingga kamu akan mengetahui kapan waktu yang tepat untuk melakukan service rutin. Saku Laundry memiliki fitur tersebut untuk membantu kamu menjalankan operasional lebih aman dan mesin tetap awet.

7. Istirahatkan Mesin Laundry

Tahapan terakhir untuk merawat mesin laundry adalah jangan lupa untuk mengatur waktu istirahat mesin. Seluruh jenis dan merk mesin laundry memang didesain khusus untuk penggunaan dalam jumlah besar secara terus-menerus, akan tetapi mesin juga membutuhkan waktu beristirahat. Pastikan kamu melakukan servis secara rutin minimal 3 bulan atau 6 bulan sekali.

Itulah 7 tips merawat mesin laundry agar tetap awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lebih lama. Jangan lupa gunakan aplikasi Saku Laundry untuk menjalankan operasional bisnis lebih baik dan praktis.

 

Baca juga: Mencegah Kulit Iritasi Deterjen saat Mencuci

Baca juga: 7 Tips Mudah Mencuci Kaos Agar Tidak Melar!

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube