Pelanggan menjadi kunci utama berjalannya usaha laundry, tanpa mereka pemilik bisnis tidak akan mendapat keuntungan. Untuk itu owner memerlukan strategi bagaimana cara terbaik untuk memberi kenyamanan kepada pelanggan. Kamu dapat download aplikasi Saku Laundry untuk memudahkan hal tersebut.

Saku Laundry merupakan aplikasi kasir yang bergerak dibidang binatu untuk memudahkan owner, karyawan, hingga pelanggan. Dengan masing-masing akun dan kelebihan yang berbeda-beda. Semua penawaran tersebut dapat kamu lakukan melalui aplikasi ini.

Aplikasi ini akan membantu owner untuk memberi kenyamanan kepada pelanggan dengan akun khusus customer. Syaratnya pelanggan cukup download aplikasi saku dan membuat akun sendiri di aplikasi ini. Sehingga pelanggan akan mendapat seluruh keuntungan dan kemudahannya.

Berikut ini Alasan Mengapa Pelanggan Perlu Download Aplikasi Saku

  • Agar Database Pelanggan Tersimpan

download aplikasi saku

Sumber gambar: Canva

Database pelanggan amat dibutuhkan owner untuk berbagai hal, diantaranya adalah untuk follow up mengenai pemesanan laundrynya atau pemberitahuan bahwa proses mencuci sudah selesai. Selain itu kelebihan lainnya adalah mengetahui sudah berapa banyak pelanggan yang pernah menggunakan jasa mencuci kamu.

Jika terdapat pelanggan yang hanya sekali menggunakan jasa kamu kemudian tidak datang lagi, maka kamu dapat memberikan penawaran menarik agar pelanggan tersebut kembali menggunakan jasa mencuci kamu, sehingga kamu dapat mempertahankan pelanggan tersebut untuk menjadi pelanggan setia.

  • Menerima Detail Pemesanan atau Order

Saku memiliki fitur untuk memantau seluruh proses laundry dari mulai proses pencucian, pengeringan, setrika, melipat, packing hingga pengantaran kembali ke rumah pelanggan. Akun ini juga dilengkapi dengan detail log transaksi yang membantu pelanggan untuk melihat sudah sejauh mana proses laundry berjalan. 

  • Pelanggan Bisa Order Via Online

Saku mendesain akun khusus customer untuk memberikan kemudahan, keamanan dan kenyamanan dalam melakukan transaksi laundry di outlet, dimana pelanggan dapat request pick up di aplikasi kapanpun dan dimanapun dengan hanya download aplikasi saku.

Fitur ini dapat juga disebut dengan laundry antar jemput (on demand) yang menghubungkan akun pelanggan dan akun kurir sehingga dapat memudahkan proses antar-jemput pakaian pelanggan. Notifikasi request pickup dari pelanggan yang dibuat akan langsung masuk ke akun kurir. Dilengkapi dengan MAP GPS untuk memudahkan kurir menuju lokasi penjemputan pakaian.

Akun kurir Saku didesain agar kurir pun bisa lakukan input transaksi atau order laundry, memilih service, menghitung pakaian dan menerima pembayaran, sekaligus mencetak nota transaksi di depan pelanggan untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan. Sehingga pelanggan dapat memesan laundry dengan mudah tanpa harus datang langsung ke outlet.

  • Untuk Memberi Notifikasi dan Mengirim Nota

 

Selain nota bisa dicetak di printer, Saku juga menyediakan fitur nota digital yang bisa dikirim melalui Whatsapp, Email, Line, Wechat dan platform media sosial lainnya. Nota digital Saku bersifat online dimana pelanggan bisa sekaligus memantau proses pengerjaan pakaian yang dilaundry.

Jadi itu dia alasan kenapa pelanggan perlu download aplikasi Saku dan melakukan registrasi (daftar akun). Sehingga pelanggan dapat merasakan manfaat dari penggunaan aplikasi laundry ini.

 

Baca juga: 7 Tahapan Bisnis Laundry yang Perlu Diketahui

Baca juga: Saku Laundry Menjawab Permasalahan Bisnis

Cek Youtube Saku di: Saku Laundry | Youtube