Usaha binatu menjadi daya tarik tersendiri bagi pengusaha, hal ini karena usaha laundry terbilang mudah dijalankan dan memberi keuntungan. Aplikasi Saku Laundry dapat menjawab semua masalah bisnis dengan fitur lengkap dan terpercaya.

Aplikasi kasir laundry ini memiliki banyak fitur menarik untuk memudahkan owner dalam menjalankan operasional. Terdapat 4 kategori akun yang semuanya memiliki kelebihan masing-masing. Diantaranya adalah akun Owner, kasir atau operasional, kurir, dan akun pelanggan.

Semua kategori akun tersebut memiliki kelebihannya masing-masing, owner dapat melihat seluruh operasional binatu meski tidak berada di outlet. Akun kasir atau operasional dapat menjalankan transaksi dan proses mencuci. Kemudian akun kurir dan pelanggan dapat saling terhubung untuk menjalankan laundry antar jemput. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Beberapa Keunggulan Saku Laundry Menjawab Permasalahan Bisnis

1. Menjawab Masalah Owner dengan Lebih dari 1 Outlet

saku laundry

Sumber foto: Canva

Proses mengamati operasional laundry menjadi salah satu hal yang cukup sulit untuk dilakukan, dimana pemilik usaha harus cermat dalam melihat dan mengontrol seluruh biaya, pengerjaan laundry dan segala hal terkait pengelolaan laundry.

Fitur pertama dalam aplikasi ini dirasa cocok untuk mengatasi masalah diatas, dimana owner akan dimudahkan untuk mengontrol seluruh outlet yang dimiliki dalam satu aplikasi. Lengkap dengan laporan keseluruhan operasional, biaya-biaya, omzet, profit loss seluruh outlet tersebut.

2. Mencegah Masalah Pembayaran agar Lebih Mudah

Aplikasi ini sudah terintegrasi dengan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), merupakan penyatuan berbagai macam QR dari berbagai Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) dengan menggunakan QR Code.

Aktivitas cashless secara tidak langsung akan mencegah kecurangan pegawai. Disisi lain akan membantu pelanggan yang tidak membawa uang tunai, serta menghindari kemungkinan tidak tersedianya uang kembali. Dengan begitu proses pembayaran menjadi terasa lebih mudah. 

3. Mengatasi Kecurangan Pegawai 

Fitur ini digunakan untuk pengaman bisnis dari modus kecurangan yang dapat dilakukan oleh karyawan. Saku Laundry terintegrasi dengan semua mesin cuci dan pengering pada outlet laundry, dengan teknologi IOT (Internet Of Thing) untuk mengendalikan, menghidupkan, mematikan (ON/OFF) mesin-mesin melalui smartphone

Fitur ini akan memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pemilik usaha dari kecurangan karyawan yang kerap terjadi dalam operasional laundry sehari-hari. Dengan begitu owner dapat memperoleh kenaikan keuntungan.

4. Saku Laundry Dapat Terhubung dengan Semua Jenis Mesin

saku laundry

Sumber foto: Canva

Aplikasi Saku Laundry dapat digunakan untuk semua merk, jenis, tipe ataupun kategori mesin cuci dan mesin pengering apapun baik mesin digital maupun mesin manual. Instalasi aplikasi ini sangat aman, tidak merusak modul mesin serta tidak mempengaruhi garansi mesin.

Selain itu, aplikasi ini juga dapat membantu pemilik bisnis untuk mengetahui berapa kali proses mesin cuci dan mesin pengering yang beroperasi pada outlet laundry. Sehingga owner dapat mengetahui kapan kiranya service mesin harus dilakukan, untuk mengurangi kemungkinan rusaknya mesin semakin parah.

 

Baca juga: Mudah dengan Aplikasi Laundry Serbaguna Terbaik

Baca juga: Aplikasi POS untuk Laundry Bikin Bisnis Mudah

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube