Isi lemari yang terlihat berantakan disebabkan karena cara melipat pakaian yang kurang tepat, sehingga lipatan baju tidak sesuai dan membuat isi lemari jadi kurang rapi. Tak jarang, ketika anda mencoba mengambil 1 baju, baju yang berada di atas maupun bawah ikut terambil, dan mengakibatkan susunan baju jadi berantakan. 

Cara melipat pakaian setelah dicuci ataupun di setrika merupakan suatu pekerjaan yang susah-susah gampang, setidaknya membutuhkan cukup ketelitian untuk membuat lipatan baju tetap rapi. Setiap bahan memiliki cara melipat yang berbeda-beda.

Untuk membuat lemari tampak rapi, dibutuhkan cara melipat pakaian dengan tepat dan benar. Perhatikanlah saat mengambil pakaian untuk menghindari lemari berantakan kembali. Anda akan lebih berhati-hati dalam untuk mengambil pakaian. Agar pakaian yang ingin anda ambil tidak merusak lipatan pakaian lainnya. Berikut ini tipsnya!

Cara Melipat Pakaian dengan Benar agar Lemari Rapi

1. Cara Tepat melipat Sweater

Cara melipat pakaian

Sweater atau baju hangat memiliki bahan pakaian yang cukup tebal untuk dilipat, namun jika menggantungnya pun akan merusak bagian bahu sweater karena terlalu lama digantung. Untuk menghemat tempat di dalam lemari, anda dapat melipat sweater dengan cara melipat bagian lengan kiri dan kanan ke sisi badan sweater

Setelah itu lipat sisi kiri dan kanan sama besar, kemudian lipat menjadi dua. Dengan cara ini, sweater anda tidak akan memakan tempat terlalu banyak, sehingga anda dapat meletakan pakaian lainnya. Selain itu sweater juga akan tetap terjaga bahannya.

2. Menyimpan Pakaian secara Horizontal

Cara melipat pakaian

Cara melipat pakaian yang satu ini, akan membuat lemari anda terlihat lebih rapi. Selain itu, tampilan lemari akan terasa lebih luas. Serta, anda juga tidak perlu kesulitan untuk melihat baju, karena dengan metode ini baju terlihat lebih jelas karena disusun secara horizontal. 

Lipatlah baju seperti biasa, lalu lipat kembali menjadi dua. Kemudian, anda dapat menata seluruh pakaian yang sudah anda lipat lebih kecil tersebut kedalam lemari laci anda. Sebaiknya, gunakan cara ini untuk melipat pakaian berbahan kaos.

3. Gulung Pakaian agar Lebih Luas

Cara melipat pakaian

Selain menggunakan teknik menyimpan secara horizontal, anda juga dapat menggunakan cara melipat pakaian dengan teknik menggulung. Cara ini akan membuat pakaian anda lebih muat banyak. Langkah ini juga dapat anda aplikasikan pada baju, kaos kaki, dan pakaian dalam.

Caranya yaitu dengan memutar setengah bagian bawah baju dari sisi dalam ke sisi luar. Lalu, lipat sisi kiri dan kanannya sama rata. Kemudian lipat lagi menjadi dua tepat di tengah dan gulung dari atas ke bawah. Setelah itu ambil sisi baju yang bagian bawahnya sudah dilipat keluar untuk menutup gulungannya agar tidak berantakan.

Kemudian untuk menggulung kaos kaki anda dapat melakukannya dengan cara menumpuk kedua kaos kaki dan menggulungnya dari bagian bawah ke atas, kemudian ambil salah satu sisi kaos kaki bagian atas untuk melapisi gulungan tersebut sehingga terkunci menjadi satu kesatuan.

4. Lipatlah Jeans 4 kali

Cara melipat pakaian

Jeans juga termasuk kedalam bahan yang memakan cukup banyak tepat. Sehingga anda dapat menggunakan cara berikut dalam melipat jeans. Pada umumnya, jeans dilipat sebanyak 3 kali. Sehingga jeans tetap akan terlihat lebih panjang.

Anda dapat melipatnya langsung menjadi 4 kali yaitu dengan cara melipat dua bagian, kemudian lipat kembali sebanyak 2 kali. Sehingga ukurannya akan lebih ringkas dan tidak terlalu panjang. Lemari anda juga akan terlihat lebih luas.

5. Cara mudah melipat baju anak

Cara melipat pakaian

Cara melipat pakaian anak, anda dapat menggunakan teknik menggulung. Pada dasarnya bahan pada baju bayi memiliki serat yang halus dan lembut, sehingga lebih mudah untuk melipat pakain tersebut dengan rapi. 

Anda juga dapat meletakkannya di lemari khusus atau laci yang anda miliki. Semua jenis pakaian anak dapat anda lakukan dengan cara berikut. Caranya, untuk melipat celana, tumpuk sisi kiri dan kanan kemudian gulung. Simpan gulungan tersebut pada laci maupun kotak penyimpanan atau lemari yang anda miliki.

Itulah tadi 5 cara melipat pakaian agar lemari anda terlihat lebih rapi dan tentunya akan terlihat lebih nyaman di pandang. Perlu diperhatikan juga saat anda ingin mengambil pakaian di dalam lemari, agar penampilan lemari tetap terlihat bagus dan selalu rapi.

 

Baca juga: Jangan Asal! Ini Cara Merawat Baju Bayi

Baca juga: Anti Kusam! Begini Cara Mencuci Jeans Agar Awet

Cek Youtube kami: Saku Laundry | Youtube