Setiap proses laundry perlu diperhatikan secara mendetail untuk memberikan kepuasan secara penuh kepada pelanggan. Tak terkecuali tahap packing laundry yang harus dilakukan dengan tepat agar pelanggan tidak merasa kecewa.

Packing yang buruk justru akan memberikan poin minus terhadap outlet anda serta memberikan citra dan kesan yang buruk terhadap pelayanan yang diberikan. Karena melalui tahap packing merupakan kesempatan terakhir anda untuk menentukan apakah pelanggan akan menggunakan jasa anda kembali atau tidak.

Sama halnya jika pelayanan yang sudah anda berikan secara maksimal, proses laundry dilakukan sesuai prosedur, namun pada saat proses laundry dilakukan dengan buruk. Hal ini akan mengurangi rasa kepercayaan pelanggan terhadap outlet laundry yang ditawarkan.

Sehingga perlu diketahui beberapa langkah penting untuk melakukan proses packing laundry yang tepat untuk memaksimalkan loyalitas kepada pelanggan laundry. Berikut ulasan selengkapnya di bawah ini.

Beberapa Tips Packing laundry dengan cara yang tepat

1. Langsung melipat pakaian setelah selesai menyetrika

packing laundry

Setelah melakukan proses menyetrika pakaian yang sudah di laundry, ada baiknya anda langsung melipatnya secara rapi. Khususnya untuk pakaian yang mudah kusut seperti bahan-bahan yang memiliki bahan yang jatuh.

Umumnya pakaian seperti blouse atau kemeja mudah kusut. Sehingga setelah disetrika harus langsung dilipat. Untuk memudahkan proses menyetrika pakaian, jangan lupa menggunakan semprotan atau pelicin pakaian. Sehingga pakaian akan lebih mudah disetrika dan lebih harum.

2. Mengikuti bekas lipatan yang sudah ada

Umumnya pakaian memiliki bekas lipatan mati meskipun sudah melalui proses mencuci secara berulang-ulang. Agar dapat melakukan packing laundry dengan tepat anda dapat mengikuti lipatan mati yang sudah ada sebelumnya.

Hal ini untuk mengurangi kemungkinan lipatan semakin banyak yang mengakibatkan pakaian yang dilipat menjadi lebih kusut. Selain itu mengikuti lipatan yang sudah ada akan lebih mempermudah proses melipat.

3. Lipatlah pakaian pelanggan dengan sempurna

packing laundry

Pastikan anda melipat pakaian pelanggan dengan rapi. Perhatikan lengan baju dan setiap sudut pakaian. sehingga bagian-bagian baju tidak ada yang keluar. Hal ini kerap terjadi untuk baju khususnya kemeja berlengan pendek maupun berlengan panjang.

Pastikan juga untuk selalu meluruskan pakaian setelah melipatnya sehingga tidak ada bagian yang terlipat atau tertekuk ketika selesai proses melipat. Karena hal ini membuat baju tidak rata dan menjadi kusut di bagian dalam.

4. Menghindari lipatan baju yang terlalu kecil

Usahakan untuk tidak melipat pakaian-pakaian yang sudah di laundry terlalu kecil. Semakin banyak lipatan, maka akan memungkinkan pakaian yang sudah dilipat menjadi kusut. Perhatikan ukuran seluruh pakaian sama besar baik celana maupun baju.

Umumnya ukuran besaran baju 40 x 50 Cm untuk setiap 1 lipatan baju. Sehingga anda harus menyesuaikan seluruh baju yang dilipat berukuran sama. Seluruh ukuran pakaian yang sama akan membuat seluruh pakaian terlihat rapi dalam bukus plastik.

5. Memperhatikan susunan pakaian yang sudah dilipat

packing laundry

Langkah terakhir dalam packing laundry dengan cara yang benar adalah memperhatikan susunan pakaian yang sudah dilipat berdasarkan jenis bahannya. Dimulai dari bahan yang tidak mudah kusut ke bahan yang mudah kusut.

Misalnya dari celana berbahan jeans, jaket jeans, handuk lalu setelah itu kaos dan pakaian kemeja yang mudah kusut hal ini untuk menghindari pakaian seperti kemeja menjadi kusut. Serta tampilan packing laundry juga akan terlihat lebih rapi. setelah itu masukan kedalam kantong plastik khusus pakaian laundry.

 

Baca juga: Tips Jitu Menyetrika dengan Praktis

Baca juga: 5 Cara Melipat Pakaian Agar Lemari Rapi

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube