Kapan sih waktu yang tepat menggunakan jasa laundry? Saat ini banyak yang menggunakan laundry untuk mencuci apapun. Tidak hanya pakaian sehari-hari, laundry sering dijadikan sebagai alternatif untuk mencuci barang-barang yang besar atau membutuhkan cuci kering.
Terdapat beberapa alasan masyarakat menggunakan jasa laundry, salah satunya adalah karena laundry memiliki peralatan mencuci yang lebih lengkap dan fasilitas yang membuat pakaian menjadi lebih awet apabila dicuci dengan metode satuan, dimana laundry akan memberi treat khusus terhadap pencucian satuan.
Namun, ada kalanya seseorang sangat membutuhkan laundry untuk kebutuhan mencuci sekalipun mereka memiliki mesin cuci sendiri dirumah. Lantas kapan waktu yang tepat menggunakan laundry? berikut ini ulasannya untuk anda.
Waktu Terbaik dan Tepat Menggunakan Jasa Laundry
Mesin cuci sedang tidak berfungsi dengan baik
Mesin cuci memang akan rentan rusak jika tidak digunakan dengan baik atau tidak dirawat dengan semestinya. Penggunaan mesin cuci dirumah dan di tempat laundry yang profesional juga memiliki perbedaan dimana mesin laundry dapat dipakai hingga berulang-ulang kali dalam sehari, sementara mesin cuci di rumah umumnya maksimal digunakan 3 kali dalam sehari.
Sehingga tak jarang mesin cuci yang digunakan di rumah biasanya tidak bisa berfungsi, dan laundry dapat menjadi alternatif dalam masalah yang satu ini, apalagi jika cucian di rumah sedang menumpuk. Sehingga waktu yang tepat menggunakan jasa laundry menjadi solusi yang pas.
Pulang berlibur dari kampung atau menempuh jarak jauh
Sehabis liburan biasanya kita membawa banyak pakaian kotor karena kondisi dan keterbatasan waktu untuk mencuci. Sepulangnya dari berlibur juga biasanya diliputi dengan rasa lelah, sehingga alternatif yang dapat dilakukan adalah menggunakan jasa laundry.
Anda dapat mencari laundry kiloan yang memiliki harga lebih murah dibanding dengan laundry biasa. Dengan menggunakan jasa laundry, pakaian akan lebih rapi dan harum. Sehingga anda tidak akan kelelahan.
Kesibukan akibat tidak ada ART atau pekerjaan rumah lainnya menumpuk
Musim liburan panjang seperti saat lebaran, para ART atau asisten rumah tangga akan pulang kampung. Jika anda tidak terbiasa mencuci pakaian sendiri, tentu hal ini merupakan salah satu waktu terbaik menggunakan laundry.
Menggunakan jasa laundry merupakan salah satu cara terbaik untuk anda yang tidak ingin repot dalam mengurus pakaian kotor. Pakaian anda akan dijamin bersih dan harum dengan menggunakan jasa laundry.
Mesin pompa air sedang rusak dan tidak dapat digunakan
Untuk alasan yang satu ini mungkin tidak dapat terhindar lagi. Anda mau tak mau harus memperbaiki mesin pompa yang rusak agar dapat digunakan kembali. Namun, biasanya memperbaiki mesin pompa membutuhkan waktu yang tidak sebentar.
Apalagi jika terdapat cucian pakaian yang menumpuk. Sehingga hal ini merupakan waktu yang tepat menggunakan jasa laundry disaat mesin air anda rusak. Anda juga tidak perlu kesulitan untuk mencuci dan menjemur pakaian lagi.
Sedang dalam kondisi yang tidak fit atau sakit
Kondisi cuaca yang tak menentu dan segudang aktifitas yang padat membuat sebagian orang mengalami penurunan kondisi badan yang kurang baik. Hal ini juga membuat terhambatnya pekerjaan rumah yang salah satunya adalah mencuci pakaian.
Mencuci merupakan salah satu pekerjaan rumah yang cukup melelahkan dan menyita waktu. Sementara di tengah kondisi yang kurang fit banyak pakaian kotor yang belum dicuci. Ini merupakan salah satu waktu yang tepat menggunakan laundry agar pakaian anda dapat bersih kembali.
Perlu diperhatikan juga jika anda ingin menggunakan laundry untuk selalu mentaati protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah agar kita dapat sama-sama melindungi diri dari virus Covid-19. Usahakan untuk memilah pakaian dari rumah dan menjaga jarak saat berada di outlet laundry.
Baca juga: Berikut Kelebihan Menggunakan Laundry Kiloan!
Baca juga: 5 Ulasan Seputar Laundry Express
Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube
Recent Comments