Mencuci pakaian merupakan sebuah kegiatan yang dapat digunakan untuk kebutuhan primer. Namun tak jarang menjalankan proses mencuci memakan banyak energi yang kurang aman bagi lingkungan. Hal ini membuat kegiatan mencuci dapat merusak lingkungan. Untuk itu, dibutuhkan cara yang tepat untuk menjalankan laundry ramah lingkungan.

Laundry kerap kali mencemarkan lingkungan sekitar dan membuat ketidaknyamanan khususnya untuk masyarakat. Khususnya bagi mereka yang menjalankan usaha laundry, dimana  outlet laundry menjadi kurang bagus di mata masyarakat karena telah merusak lingkungan akibat proses mencuci yang kurang memperhatikan lingkungan sekitar.

Untuk itu, menjalankan laundry ramah lingkungan akan sangat bermanfaat demi kelangsungan dan kehidupan masyarakat. Hal ini juga akan membuat laundry dikenal dengan proses yang bersih oleh masyarakat sekitar, sehingga anda akan mendapat kesan yang baik khususnya untuk pelanggan pertama. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Beberapa Tips Jitu yang dapat dilakukan untuk Menjalankan Laundry Ramah Lingkungan

1. Melewati pemakaian klorin / Pemutih

laundry ramah lingkungan

Pemutih pakaian merupakan salah satu bahan yang dapat digunakan untuk membersihkan noda. Terutama untuk membersihkan pakaian yang berwarna putihnya. Jenis pembersih ini merupakan jenis pembersih yang sangat ampuh dalam menghilangkan noda dan bercak menguning dari pakaian.

Untuk menjalankan laundry ramah lingkungan sebaiknya anda tidak menggunakan klorin atau cairan pemutih. Karena cairan pemutih ini mengandung zat yang cukup berbahaya dan tidak bagus untuk lingkungan. Meskipun memang jika penggunaan masih aman dan sesuai takaran, anda tetap dapat menggunakan cairan pemutih ini.

Disisi lain anda dapat menggunakan alternatif lain yang lebih aman dan menggunakan bahan-bahan alami. Seperti menggunakan campuran perasan lemon dan baking soda. Campuran kedua bahan ini merupakan salah satu cara yang dapat anda gunakan untuk menghilangkan noda membandel pada pakaian.

2. Menggunakan air dingin saat mencuci

laundry ramah lingkungan

Untuk melakukan laundry ramah lingkungan salah satu cara yang paling mudah adalah dengan menggunakan air dingin pada saat anda ingin mencuci. Hal ini dilakukan untuk proses mencuci laundry, proses mencuci laundry merupakan langkah yang paling mudah. Menggunakan air dingin juga dapat mempertahankan warna dan jenis bahan pakaian.

3. Mencuci ketika pakaian kotor sudah menumpuk

Cucilah pakaian anda ketika sudah banyak untuk melakukan proses laundry ramah lingkungan. Dimana proses ini dapat terjadi ketika pakaian sudah menumpuk, namun tetap perlu diperhatikan untuk penggunaan mesin cuci, hindari menggunakan mesin cuci secara banyak dalam jumlah yang banyak. 

Hal ini dilakukan untuk melakukan proses laundry ramah lingkungan karena mencuci membutuhkan banyak sekali air dan tenaga listrik dalam sekali mencuci. Sehingga untuk tetap menjaga lingkungan, sebaiknya anda mencuci pakaian dalam jumlah yang banyak.

4. Melakukan proses pengeringan pakaian dengan udara

Perhatikan juga proses mengeringkan pakaian, dimana proses ini merupakan proses akhir dalam mencuci pakaian. Menjemur pakaian juga harus digunakan secara maksimal untuk membuat seluruh pakaian tidak berbau apek dan membuat pakaian berjamur akibat satu pakaian dengan pakaian lainnya terlalu menempel.

Lakukanlah proses mengeringkan pakaian dengan cara yang mudah dan murah, yaitu dengan memanfaatkan udara yang masuk. Anda juga dapat menjemur langsung dibawah sinar matahari, namun perlu diperhatikan bahwa tidak semua jenis bahan pakaian cocok dijemur dibawah sinar matahari langsung.

5. Menggunakan deterjen yang eco friendly

laundry ramah lingkungan

Langkah terakhir yang dapat anda lakukan dalam menjalankan laundry ramah lingkungan adalah dengan cara menggunakan deterjen yang eco friendly atau ramah lingkungan. Saat ini sudah banyak beragam penawaran jenis deterjen yang dijual dan berstandar eco friendly

 

Baca juga: Wajib Coba! 5 Tips Hemat Pakai Laundry

Baca juga: Berikut Tips Hemat Listrik Saat Menyetrika!

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube