Usaha laundry merupakan sebuah bisnis yang berjalan dalam bidang membersihkan pakaian atau barang lainnya. Sebagian usaha laundry memiliki proses yang hampir sama, sehingga sangat sulit membedakan laundry satu dengan laundry lainnya, padahal identitas laundry perlu diperhatikan. Untuk itu anda harus mengetahui pentingnya promosi laundry.

Promosi laundry dianggap penting untuk memberikan informasi kepada calon pelanggan mengenai apa saja yang anda tawarkan kepada pelanggan laundry. Dengan melakukan promosi anda juga akan memiliki peluang yang besar untuk menarik perhatian pelanggan laundry agar semakin banyak yang menggunakan jasa laundry yang anda tawarkan.

Persaingan yang ketat antar usaha laundry menjadi salah satu hal yang dapat menghambat penjualan laundry. Sehingga usahawan laundry berlomba-lomba memberikan service terbaik yang dapat diberikan kepada pelanggan, yang mana pada dasarnya proses mencuci pakaian memiliki tahapan yang sama.

Perbedaannya dapat terletak pada bahan baku yang digunakan seperti kualitas mesin cuci, mesin pengering, proses menyetrika, deterjen, pelembut, parfum laundry, proses melipat pakaian yang sudah di laundry hingga proses pengemasan laundry yang dibentuk semenarik mungkin.

Pentingnya promosi laundry akan sangat mempengaruhi bagaimana sebuah bisnis laundry memberikan pelayanan yang baik atau buruk kepada pelanggan yang menggunakan jasa laundry yang ditawarkan. Penting bagi owner laundry memperhatikan setiap detail dari promosi yang disiarkan kepada masyarakat sekitar outlet.

Hal yang tak kalah penting lainnya adalah menjaga kualitas laundry yang anda berikan, jangan sampai promosi yang gencar dilakukan tidak sesuai dengan ekspektasi pelanggan. Pastikan anda juga selalu memberikan pelayanan seramah mungkin, bertutur kata yang sopan dan santun dan tidak terburu-buru untuk menghindari kesalahan.

Beberapa Hal Pentingnya Promosi Laundry yang Harus Diketahui

  • Memberikan Informasi Mengenai Usaha Laundry

pentingnya promosi laundry

Pentingnya promosi laundry yang dilakukan dapat mempengaruhi informasi sebuah outlet laundry yang ditawarkan. Informasi ini dapat berupa letak atau lokasi, nama outlet laundry, service apa saja yang ditawarkan, dan seperti apa tampilan outlet baik dari dalam maupun dari segi pelayanan.

Hal penting yang dapat anda lakukan adalah anda dapat mendaftarkan bisnis laundry ke Google Business dan Google Maps, agar setiap calon pelanggan yang ingin mengetahui lokasi pasti dan ulasan bisnis dapat melihat semuanya melalui Google, hal ini juga dapat memperlihatkan seberapa profesionalnya usaha laundry anda.

  • Mengalahkan Kompetitor Laundry yang Serupa

Kompetitor laundry merupakan kendala usaha yang patut untuk anda perhatikan. Carilah semua kekurangan kompetitor sebanyak mungkin. Jadikan setiap kekurangan outlet laundry anda menjadi kelebihan laundry yang anda miliki. Salah satu mengalahkan kompetitor adalah dengan pentingnya promosi Laundry 

Anda juga dapat mulai menggunakan service atau layanan laundry antar jemput. Service ini dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan laundry agar tidak perlu keluar rumah untuk melakukan tahapan laundry. Aplikasi Saku Laundry merupakan salah satu aplikasi yang memudahkan operasional service laundry antar jemput.

  • Mendatangkan Lebih Banyak Pelanggan Baru

pentingnya promosi laundry

Pentingnya promosi laundry dapat mendatangkan lebih banyak pelanggan baru, dari masyarakat yang belum mengetahui tentang bisnis laundry anda menjadi tahu, kemudian tertarik dan menggunakan jasa yang anda tawarkan. Sehingga bisnis akan terus berkembang dengan pelanggan baru yang berdatangan.

  • Mempertahankan Pelanggan Setia

pentingnya promosi laundry

Pelanggan setia sangat berpengaruh terhadap pemasukan outlet laundry, karena penggunaan jasa yang dianggap intens dan sering. Sehingga anda perlu mempertahankan pelanggan yang sering menggunakan jasa anda dengan memberikan penawaran khusus member laundry.

 

Baca juga: Strategi Bisnis Laundry agar Sukses

Baca juga: Berinovasi dengan Usaha Laundry Agar Menarik

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube