Ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan dalam menjalankan usaha laundry. Tak terkecuali membuka usaha franchise laundry yang memiliki banyak kelebihan dalam proses menjalankannya. Usaha jenis ini pun tergolong mudah ditemukan serta mengurangi kesulitan pada saat pembukaan usaha yang akan dijalankan.

Banyak dari pengusaha laundry berminat untuk menggunakan franchise terutama untuk pemula yang baru saja terjun ke dunia bisnis khususnya di bidang binatu. Hal ini dikarenakan banyak faktor mengapa membuka franchise laundry dirasa lebih aman dan nyaman serta lebih menguntungkan.

Lantas apa saja yang menjadi kelebihan dalam berbisnis menggunakan franchise di bidang laundry? Apa yang menjadi perbedaan antara kedua jenis awalan membuka usaha laundry ini? Berikut ini merupakan ulasan selengkapnya untuk anda, sehingga anda dapat memastikan dan menjatuhkan pilihan terbaik antara membuka usaha laundry sendiri atau bekerja sama dengan franchise laundry. 

Beberapa Kelebihan Membuka Usaha Franchise Laundry Khususnya bagi Pemula

1. Resiko relatif lebih rendah dari segi modal

membuka usaha franchise laundry

Kelebihan membuka usaha franchise laundry yang pertama adalah memiliki harga modal yang lebih rendah dibanding dengan membuka usaha laundry sendiri. Hal ini disebabkan karena franchise merupakan kerjasama antara dua pihak yang memiliki keuntungan masing-masing.

Keuntungan ini pun dibagi hasil sesuai dengan kontrak atau ketentuan yang sudah disepakati sebelumnya. Sehingga owner laundry yang ingin mencoba membuka usaha franchise laundry dapat mempersiapkan modal yang relatif lebih murah sesuai dengan kualitas barang yang diperoleh.

2. Menjalankan usaha laundry yang sudah punya nama

Umumnya membuka usaha franchise laundry memiliki kelebihan dimana brand yang digunakan sudah memiliki nama yang bersaing dengan outlet laundry lainnya. Semakin terkenal suatu outlet maka akan semakin tinggi juga modal laundry yang harus dipersiapkan.

Sehingga akan cukup mudah untuk memperkenalkan dan mempromosikan outlet franchise laundry karena namanya yang sudah cukup familiar di telinga masyarakat. namun, perlu dibarengi juga dengan kualitas yang memang dimiliki oleh outlet franchise laundry tersebut.

3. Tidak perlu repot mengurus peralatan dan keperluan laundry

membuka usaha franchise laundry

Tidak repot mengurus seluruh keperluan dan segala persiapan dalam membuat sebuah usaha laundry. Inilah yang menjadi kelebihan membuka usaha franchise laundry dimana owner tidak perlu memikirkan setiap detail apa saja yang dibutuhkan dalam menjalankan sebuah usaha laundry.

Karena dalam membuka usaha franchise laundry, hal yang sering ditemukan adalah kesulitan dalam mempersiapkan segala kelengkapan peralatan dalam operasional laundry yang baik dan benar untuk menjadi laundry dengan performa yang profesional.

4. Usaha terasa lebih mudah dan cepat dikenal orang

Hal ini berkaitan juga dengan promosi laundry yang disinggung sebelumnya, dimana membuka usaha franchise laundry anda akan merasa lebih mudah dan cepat dikenal oleh masyarakat khususnya yang berada disekitar wilayah outlet laundry anda. Namun, tetap dapat anda maksimalkan dengan melakukan promosi laundry dengan wadah apapun.

Untuk memudahkan operasional laundry, anda dapat menggunakan aplikasi Saku Laundry yang dapat membantu usaha laundry diantaranya menjalankan order, melakukan transaksi, menyalakan mesin-mesin laundry, hingga memantau kinerja karyawan laundry.

5. Mendapatkan hak untuk menggunakan merek dagang

membuka usaha franchise laundry

Membuka usaha franchise laundry artinya adalah menjalankan kerjasama dengan pihak pertama yang memiliki franchise laundry tersebut. Hal ini pun berarti anda akan mendapatkan hak untuk menggunakan merek dagang yang sudah disediakan pihak pertama sesuai dengan kerjasama yang telah disepakati. Tentunya diperlukan persyaratan yang harus dilengkapi.

6. Menyediakan program pelatihan

Yang terakhir kelebihan dalam membuka usaha franchise laundry adalah, umumnya pihak franchise laundry memiliki program pelatihan khususnya bagi pebisnis pemula di bidang laundry. Hal ini juga didasari untuk mempertahankan citra yang baik yang dimiliki oleh franchise laundry untuk selalu memberikan yang terbaik.

Sehingga sebelum bekerjasama, ada baiknya mencari tahu terlebih dahulu informasi yang selengkap-lengkapnya mengenai franchise laundry yang akan anda jalankan. Sehingga kedepannya tidak ada kendala apapun hal yang menjadi hambatan dalam menjalankan usaha laundry.

 

Baca juga: Buat Laundry Bermutu Tinggi dengan 5 Langkah

Baca juga: Berkreasi dengan Tempat Laundry agar Menarik

Cek Youtube kami di: Saku Laundry | Youtube